SERAMBIPOS.COM – Hari Kemerdekaan Republik Indonesia diperingati setiap 17 Agustus. Ada beberapa makanan khas Indonesia yang identik dengan Hari Kemerdekaan RI, apa saja?
Perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-76 jatuh pada hari ini, (17/8/2021). Masyarakat Indonesia tentunya menyambut dengan sukacita dan biasanya melakukan beberapa kegiatan seru seperti mengadakan perlombaan.
Tak hanya perlombaan saja yang menjadi ciri khas perayaan HUT RI setiap tahunnya. Ada juga beberapa makanan yang disajikan saat Hari Kemerdekaan tiba.
Seperti dikutip dari detikcom, berikut 5 makanan Indonesia yang identik dengan Hari Kemerdekaan RI.
1. Nasi Tumpeng
Nasi tumpeng salah satu yang menjadi identik dari perayaan Hari Kemerdekaan RI. Nasi berbentuk kerucut dengan sajian beberapa lauk lezat ini memang sering disajikan untuk acara syukuran, tak terkecuali perayaan HUT RI setiap tahunnya.
Nasi tumpeng yang disajikan biasanya berupa nasi kuning, namun ada juga yang membuatnya dengan warna merah putih seperti bendera Indonesia. Disajikan di atas tampah besar dengan beragam lauk pauk mengelilingi nasi tumpeng.
Lauk yang disajikan di antaranya adalah ayam goreng, baceman tahu tempe, sambal goreng, telur balado, urap sayur, hingga perkedel. Nasi tumpeng ini juga kerap dijadikan ajang perlombaan HUT RI.
2. Bubur Merah Putih
bubur merah putih adalah paduan bubur beras berwarna merah dan putih. Namun warna merah yang dimaksud bukanlah merah terang melainkan lebih kecokelatan. Ini karena bubur merah dibuat dengan gula merah.bubur merah putih adalah paduan bubur beras berwarna merah dan putih. Namun warna merah yang dimaksud bukanlah merah terang melainkan lebih kecokelatan. Ini karena bubur merah dibuat dengan gula merah.
Aneka bubur manis khas Nusantara terkenal lezat. Salah satu jenisnya yang menjadi identik Hari Kemerdekaan RI adalah bubur merah putih. Seperti namanya, bubur manis ini disajikan dengan warna merah dan putih.
Bukan warna merah mencolok, melainkan menggunakan gula merah (gula Jawa) sebagai pewarna dan rasa manisnya. Bubur merah putih ini terbuat dari bahan utama beras ketan. Bubur merah putih ini disajikan di atas piring atau mangkuk.
Bubur ketan gula merah diletakkan terlebih dahulu, barulah diletakkan bubur putih di atasnya. Untuk mempercantik tampilan, dtambahkan irisan daun pandan di bagian tengahnya. Selain identik dengan HUT RI, bubur merah putih juga acap kali disajikan untuk acara syukuran.
3. Nasi Tiwul
Sudah ada sejak zaman penjajahan, nasi tiwul juga salah satu makanan identik Hari Kemerdekaan RI. Dulu, nasi tiwul yang terbuat dari singkong ini disantap sebagai pengganti beras. Sebelum dimasak, nasi tiwul memiliki tekstur yang kasar.
Namun, setelah ditanak nasi tiwul bertekstur lembut dan rasanya agak gurih. Nasi tiwul bisa disantap dengan tambahan kelapa parut dan gula merah. Namun enak juga dengan beragam lauk gurih, seperti yang kerap disantap oleh warga Gunungkidul, Wonogiri, hingga Pacitan.
4. Nasi Jagung
Sama seperti nasi tiwul, nasi jagung sudah ada sejak zaman dahulu ketika paceklik atau masa sulit tanama. Ketika itu beras sulit didapatkan dan menggantinya dengan jagung. Jagung yang telah dipipil kemudian dikeringkan dan dihancurkan.
Nasi jagung ini umum ditemui di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Fungsinya sama seperti nasi putih, nasi jagung dapat dinikmati beragam lauk gurih dan sayuran. Seperti tempe goreng, ikan asin, urap sayur, dan sambal.
5. Klepon Merah Putih
Klepon adalah jajanan tradisional yang terbuat dari adonan tepung berbentuk bola-bola kecil dengan isian gula merah dan diselimuti dengan kelapa parut gurih. Umumnya klepon berwarna hijau terang. Warnanya didapatkan dari pewarna makanan atau daun pandan.
Jajanan tradisional ini juga identik pada perayaan Hari Kemerdekaan RI. Biasanya dibalut dengan warna mera dan putih. Klepon merah putih ini lalu disusun membentuk bendera atau angka usia HUT RI. (mg1)